Semur Daging Kentang • Marimasak

SEMUR DAGING KENTANG .

.
Bahan:
- 1/2 kg daging sapi, cuci bersih, potong
- 4 bh kentang, potong 4, goreng
- 1,5 lt air, untuk merebus
.
Bumbu halus:
- 1 sdm merica butiran
- 5 bh kemiri
- 6 bh bawang merah
- 3 bh bawang putih
- 1 cm jahe
- 2 cm laos
- 1 sdm Ketumbar
.
Bumbu cemplung:
- 1/4 Buah Pala, geprek
- 1 batang serai,geprek
- 1 sdt kaldu bubuk sapi
- 1 sdt garam
- 4 lembar daun salam
- 1 batang kecil kayu manis
- 3 bh kulit ari kapolaga
- 2 bh cengkeh
- Kecap manis, secukupnya
- 2 sdm Minyak goreng
- 2 sdm cuka Makan
.
Cara Membuat:
- Masukan daging kedalam wajan
- Masukan Bumbu halus, cuka makan dan minyak goreng rebus sampai daging kaku dan air bumbu mulai surut
- Kemudian tambahkan air kira-kira 1,5 liter masukan semua bumbu cemplung, Godok sampai empuk, sesekali diaduk angkat, masukan kentang goreng, beri taburan bawang goreng.
.
#resep #resepmasakan #resepmakanan #resepyummy #resepmasakanindonesia #resepdapur #resepmasakannusantara

Comments

Nikmati

Visitor

Online

Related Post